Zidane Dan Sergio Ramos Sepakat Pergi Bersama Dari Madrid
Zidane Dan Sergio Ramos Sepakat Pergi Bersama Dari Madrid Berita Liga Spanyol – Zinedine Zidane kabarnya meninggalkan Real Madrid akhir musim ini. Menurut laporan Daily Mail, Zizou –sapaan akrab Zidane– meninggalkan Real Madrid karena tak cocok lagi dengan presiden Real Madrid, Florentino Perez.
Lantas, siapa yang akan menggantikan posisi Zinedine Zidane di kursi pelatih Real Madrid? Saat ini ada dua pelatih yang digadang-gadang menjadi juru taktik Toni Kroos dan kawan-kawan musim depan.
Zidane Dan Sergio Ramos Sepakat Pergi Bersama Dari Madrid
Mereka ialah pelatih Real Madrid Castilla, Raul Gonzalez dan mantan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Real Madrid sempat sukses saat mempromosikan pelatih Real Madrid Castilla.
Momen itu ketika mereka mengangkat Zidane dari pelatih Real Madrid Castilla ke tim senior Los Blancos pada Januari 2016. Di tahun pertamanya, Zidane menghadirkan trofi Liga Champions bagi publik Santiago Bernabeu.
Total selama menangani Real Madrid, Zidane memberikan 11 trofi bagi publik Santiago Bernabeu. Dari 11 trofi itu, di antaranya adalah dua gelar Liga Spanyol dan tiga trofi Liga Champions.
Jika benar meninggalkan Real Madrid, Zidane kabarnya masuk radar Juventus. Bianconeri –julukan Juventus– membidik Zidane sebagai suksesor Andrea Pirlo yang gagal total bersama Juventus musim ini.
Selain Zidane, Real Madrid juga ditinggalkan sosok penting lain pada musim panas 2021. Sosok yang dimaksud adalah kapten mereka, Sergio Ramos.
Menurut laporan Sportskeeda, PSG sudah menawarkan kontrak dua tahun kepada Sergio Ramos, plus opsi perpanjangan satu tahun. Sergio Ramos pun sudah memberi tanda-tanda akan gabung PSG.
Ketika Neymar Jr resmi memperpanjang kontrak dengan PSG awal pekan ini, Sergio Ramos ikut memberi apresiasi. Ia meninggalkan emoticon aplaus ketika Neymar Jr mengunggah foto di feed Instagram-nya, bahwa dirinya memperpanjang kontrak di PSG hingga 2025.
Padahal, sejauh ini Neymar Jr dan Sergio Ramos dikenal mempunyai hubungan yang panas, terlebih ketika keduanya berduel di El Clasico. Jadi, Zidane dan Sergio Ramos benar meninggalkan Real Madrid pada musim panas 2021?
Baca Juga :
Bukan Madrid Atau PSG Ronaldo Malah Ke Klub Ini?
Titel Liga Inggris Gelar Yang Paling Sulit Didapatkan
Ditahan Imbang Levante Barcelona Menyerah Untuk Gelar Liga Spanyol