Penuh Pemain Bintang Belgia Belum tentu Menang Lawan Itali ?
Penuh Pemain Bintang Belgia Belum tentu Menang Lawan Itali ? Berita Piala Eropa – TIM Nasional (Timnas) Belgia akan menghadapi Italia di perempatfinal Piala Eropa 2020 yang dilangsungkan di Stadion Krestovsky, Saint-Petersburg, Rusia pada Sabtu 3 Juli 2021 pukul 02.00 WIB. Secara materi pemain, De Rode Duivels -julukan Belgia– praktis lebih mentereng.
Pemain-pemain Belgia menghuni sejumlah klub teras Eropa. Sebut saja Thibaut Courtois yang berseragam Real Madrid, Kevin De Bruyne (Manchester City), Yannick-Carrassco (Atletico Madrid) hingga Romelu Lukaku (Inter Milan).
Penuh Pemain Bintang Belgia Belum tentu Menang Lawan Itali ?
Bandingkan dengan pemain-pemain Italia yang hanya mentas di kompetisi lokal. Hanya ada satu pemain andalan Italia yang bermain di luar negaranya, yakni Marco Verratti yang berseragam Paris Saint-Germain (PSG).
Namun, Italia pantang gentar saat menghadapi Belgia. Italia racikan Roberto Mancini dapat berkaca ke Gli Azzurri -julukan Italia– asuhan Antonio Conte pada Piala Eropa 2016.
Saat itu, Italia hampir tak memiliki pemain bintang, terutama di barisan tengah dan depan. Di lini tengah, Italia bertumpu kepada pengalaman seorang Daniele De Rossi.
Kemudian di barisan depan, Italia mengandalkan pemain-pemain kelas dua seperti Graziano Pele dan Eder. Bisa dibilang, kekuatan Italia saat itu ada di lini pertahanan.
Namun, keterbatasan itu tidak dijadikan alasan. Italia sanggup mengalahkan Belgia yang diperkuat pemain-pemain bintang seperti De Bruyne dan Hazard! Saat itu tampil di matchday pertama Grup E Piala Eropa 2016, Italia menang 2-0 atas Belgia lewat gol yang dilesakkan Emanuele Giaccherini dan Graziano Pele.
Karena itu, Italia memiliki peluang memenangkan pertandingan. Ditambah lagi, Belgia kemungkinan takkan diperkuat dua pemain andalannya, yakni Kevin De Bruyne dan Eden Hazard yang mengalami cedera.
Tidak sampai di situ, laman whoscored pun memberikan prediksi skor pertandingan. Laman statistik itu memprediksi Italia menang 2-1 atas Belgia. Jadi, Italia bakal lolos ke semifinal Piala Eropa 2020?
Baca Juga :
Perpisahan Toni Kroos Untuk Timnas Jerman
Perkiraan Pemain Spanyol Vs Swiss Piala Eropa Perempat Final