PSG Melawan Lille Berakhir dengan Hasil skor 2-1

PSG Melawan Lille Berakhir 2-1 Messi Tidak Main Penuh

PSG Melawan Lille Berakhir dengan Hasil skor 2-1 – Paris Saint-Germain berhasil meraih tiga poin penting kala bertemu Lille di pekan ke-12 Ligue 1. Yang berlangsung di Parc des Princes. Sabtu (30/10) dini hari WIB. Dalam laga yang berakhir dengan skor 2 – 1. Lionel Messi hanya bermain 45 menit saat Paris Saint-Germain menang 2 – 1 atas Lille pada lanjutan Liga Prancis. Di Parc des Princes, Sabtu (30/10) dini hari WIB. Pelatih Paris Mauricio Pochettino memutuskan untuk menarik keluar Messi di awal babak kedua dan memasukkan Mauro Icardi, penyerang yang dikabarkan sedang berseteru dengan La Pulga.

PSG Melawan Lille Berakhir dengan Hasil skor 2-1

Di 15 menit pertama, secara tak terduga Lille cukup merepotkan barisan pertahanan Paris Saint-Germain, mereka memiliki beberapa kesempatan untuk mencetak gol melalui Jonathan David dan Nanitomo Ikone, namun sepakan keduanya masih belum menemui sasaran. Tim tamu akhirnya membuka keunggulan lebih dulu di menit ke-30. Melalui skema serangan balik, Burak Yilmaz berhasil melakukan crossing ke dalam kotak penalti. Jonathan David yan tak terjaga dengan mudah langsung menceploskan bola ke gawang Gianluigi Donnarumma. Berada dalam keadaan tertinggal membuat Paris terus berusaha mencari celah untuk menyamakan kedudukan, namun usaha yang dilakukan Lionel Messi atau Neymar masih belum bisa membobol gawang Ivo Grbic. Babak pertama Paris Saint-Germain 0-1 Lille.

Paris Saint-Germain kemudian sukses membalikkan keadaan 2 – 1 di babak kedua tanpa Messi. Gol Marquinhos pada menit ke-74 dan gol Angel Di Maria menit ke-88 memastikan kemenangan PSG atas Lille. Kemenangan atas Lille membuat PSG tetap memimpin jauh di puncak klasemen sementara Liga Prancis. Les Parisiens saat ini berada di puncak dengan 31 poin, unggul sepuluh poin atas Lens. Keputusan Pochettino menarik keluar Messi usai babak pertama terbilang tidak mengejutkan. Pasalnya Pochettino telah menyatakan Messi diragukan untuk tampil melawan Lille karena cedera.

Baca juga :

Juventus Melawan Verona Preview dan Jadwal Liga Italia

Negosiasi Antara AC Milan dan Romagnoli Masih Macet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *