Hasil Bayern Munich vs Bochum di Pekan Kelima Liga Jerman 2021-2022
Hasil Bayern Munich vs Bochum di Pekan Kelima Liga Jerman 2021-2022 Berita Bola – Bayern Munich melawan Bochum dalam lanjutan Liga Jerman 2021-2022. Pertandingan itu berlangsung di kandang Bayern, Allianz Arena, Sabtu (18/9/2021), malam WIB. Tampil dominan, Bayern menang 7-0 atas Bochum.
Hasil Bayern Munich vs Bochum di Pekan Kelima Liga Jerman 2021-2022
Jalannya Pertandingan
Kedua tim mencoba bermain aman di menit-menit pertama pertandingan, tetapi Robert Lewandowski dan Thomas Muller mampu memberikan tekanan yang lebih mematikan ke lini pertahanan Bochum.
Secara perlahan, Bayern pun mampu menguasai jalannya pertandingan. Leroy Sane mampu membuka keunggulan untuk Bayern pada menit ke-17 melalui tendangan bebas.
Setelah tertinggal, Bochum tidak mampu mengembangkan permainannya dan lebih sering mati sendiri. Melihat peluang tersebut, Bayern tidak menyia-nyiakan kesempatan dan tampil lebih agresif.
Bayern pun mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-27. Kali ini, Joshua Kimmich mampu mengeksekusi umpan yang diberikan oleh Leyor Sane.
Lima menit berselang, Bochum kembali harus memungut bola dari gawang mereka. Serge Gnabry mampu mencatatkan namanya di papan skor memaksimalkan umpan Thomas Muller.
Bochum makin tertekan dan para pemainnya kerap melakukan kesalahan sendiri. Vasilios Lampropoulos harus mencetak gol bunuh diri di menit 43 yang membuat Bayern makin menjauh. Skor 4-0 untuk keunggulan Bayern pun bertahan hingga turun minum.
Bayern masih tidak terbendung di awal babak kedua. Tim asuhan Julian Nagelsmann itu terus melakukan serangan yang sulit dibendung lini pertahanan Bochum.
Bayern pun kembali menambah pundi-pundi golnya pada menit 61. Kali ini, Robert Lewandowski mampu mengeksekusi bola muntah Gnabry yang membuat Bayern unggul 5-0.
Bochum tidak berkutik menghadapi serangan Bayern. Empat menit berselang, mereka kembali kecolongan setelah Kimmich mampu mencetak gol keenam Bayern dengan umpan yang diberikan Leon Goretzka.
Gol kembali tercipta untuk Bayern pada pada menit ke-79. Kali ini, tendangan voli Choupo Moting tidak mampu dihadang oleh kiper Bochum, Manuel Riemann.
Tiga menit menjelang pertandingan berakhir, Muller kembali mengoyak gawang Bochum, tetapi VAR menganulir gol tersebut. Bayern pun menang telak dengan skor 7-0.
Susunan pemain Bayern vs Bochum:
Bayern (4-2-3-1): Manuel Neuer; Josip Stanisic (B Sarr ’62), Niklas Sule, Lucas Hernandez, Alphonso Davies (O Richards ’46); Joshua Kimmich (T Nianzou ’72), Leon Goretzka; Serge Gnabry, Thomas Muller, Leroy Sane (M Sabitzer ’62); Robert Lewandowski (E Choupo-Moting ’68).
Pelatih: Julian Nagelsmann.
Bochum (4-1-4-1): Manuel Riemann; Konstantinos Stafylidis (H Bockhorn ‘ 58), Vasilios Lampropoulos, Armel Bella-Kotchap, Danilo Soares; Robert Tesche; Milos Pantovic (C Antwi-Adjej ’74), Anthony Losilla, Elvis Rexhbecaj (E Lowen ’57), Gerrit Holtmann; Sebastian Polter (S Ganvoula ‘57).
Baca Juga Tulisan terkait Lainya :
Hasil Atletico Madrid vs Athletic Bilbao di Pekan Kelima Liga Spanyol 2021-2022
Hasil Manchester City vs Southampton di Pekan Kelima Liga Inggris 2021-2022
Hasil Liverpool vs Crystal Palace di Pekan Kelima Liga Inggris 2021-2022