Kondisi Madrid Jelang Lawan Atlanta Liga Champions
Kondisi Madrid Jelang Lawan Atlanta Liga Champions Berita Liga Champions – Zinedine Zidane membicaran skuad Real Madrid menjelang menghadapai Atalanta pada leg kedua 16 Besar Liga Champions 2020-2021. Laga akan berjalan di Stadion Alfredo Di Stefano pada Rabu 17 Maret 2021.
Pada leg pertama, Real Madrid memenangkan pertandingan. Gol tunggal kemenangan Madrid disumbang Ferland Mendy.
Menjelang laga, Zidane mengungkapkan kondisi skuadnya. Dia menjabarkan ada sejumlah pemain yang kemungkinan tidak bisa dimainkan karena cedera.
“Casemiro akan absen dan ada pemain lain yang akan mengganti posisinya. Saya tidak cemas dengan hal itu. Hal itu akan selalu terjadi baik karena cedera atau sangsi atau karena hal lain. Kita harus sadar bahwa pemain lain dan kami akan membuat pengaturan agar partai besok berjalan dengan baik.
Kondisi Madrid Jelang Lawan Atlanta Liga Champions
Sementara soal Asensio yang jarang mencetak gol, pelatih asal Prancis tersebut menjelaskan bahwa Marco Asensia terus berlatih dan tetap fokus dengan yang dilakukannya.
“Kami sadar akan peran pemain ini. Dia berlatih, fokus dengan apa yang sendang dilakukan. Kami selalu ingin lebih dari Marco dan semua pemain, kita tahu kualitasnya, tetapi setiap orang punya pendapat,” ujarnya.
“Kami mendukung Marco dan demikian kepada semua pemain dan saya sadar bahwa dia memberikan banyak sumbangan kepada tim. Kami akan selalu meminta agar dia mencetak gol dan itu akan terjadi pada waktunya,” papar Zidane.
Sementara soal Rodrygo Goes, Zidane menilai pemain berusia 20 tahun itu mulai bisa beradaptasi dengan skuadnya. Kata Zidane, permainan Rodrygo mulai meningkat.
“Ia adalah seorang pemain yang telah beradaptasi, seorang pemain bagi masa depan dan sedang mengalami peningkatan yang sangat pesat. Kami sangat gembira dengan perkembangannya dan kami menyadari kualitasnya, terutama dalam mengolah bola,” ungkapnya.
Valverde tak bermain membela Real Madrid dalam beberapa laga. Namun, keadaan bek asal Prancis tersebut sudah lebih baik.
“Keadaanya lebih baik. Yang paling penting adalah bawah dia baik-baik saja. Dia sudah pulih dan yang dia inginkan adalah ada bersama tim, memberikan sumbangan kepada tim. Kami sadar akan apa yang bisa diberikan Fede kepada tim kami dan besok dia akan siap,” tambah Zidane.
Sementara soal Eden Hazard, Zidane menjelakan bahwa gelandang asal Belgia itu kembali cedera. Dia memastikan bahwa Hazard tidak akan main saat timnya melawan Atalanta.
“Ia tidak berada dalam kondisi untuk dapat tampil bersama kami. Cederanya adalah satu hal yang tidak dapat saya jelaskan. Saya berharap semoga bukan cedera yang parah,” tuturnya.
“Ia adalah seorang pemain yang tidak pernah atau jarang mengalami cedera sepanjang perjalanan kariernya. Kami semua mendukungnya dan kami ingin agar ia segera pulih,” pungkas Zidane.
Baca Juga :
Para Pemain PSG Menantikan Kedatangan Messi
Rencana Formasi Chelsea Dibawah Asuhan Thomas Tuchel
Ronaldo Dinobatkan Sebagai Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa